id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

Pemerintah Gorontalo Gandeng UI Kerja Sama Bidang Pendidikan

gorontalo

Jumat (10/5/2016), bertempat di Gedung Pusat Administrasi Universitas, Kampus UI Depok, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Rektor UI terkait pengembangan mutu sektor pendidikan.

Hadir dalam penandatanganan tersebut Rektor UI Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis, M.Met.

Rusli dalam kesempatan tersebut mengaku senang bisa membuat kesepakatan dalam hal pengembangan sumber daya manusia Gorontalo.

Melalui kerja sama ini, Rusli berharap siswa-siswi terbaik di Gorontalo bisa mengenyam pendidikan di Kampus UI.

“Kami ingin mengirimkan orang-orang Gorontalo ke UI, dengan tujuan ke jurusan-jurusan yang memang dibutuhkan untuk pembangunan Gorontalo,” tuturnya.

Lebih lanjut Rusli turut berharap para siswa-siswi Gorontalo ini bisa berguna bagi bangsa, khususnya turut terlibat nanti pada pembangunan di daerah.

Saat ini, kata Rusli, Pemerintah Provinsi Gorontalo menjalankan empat program unggulan, yaitu pendidikan gratis khusus untuk peningkatan sumber daya manusia, kesehatan gratis, pengembangan infrastruktur, dan peningkatan ekonomi kerakyatan.

 

Penulis : Melati Suma Paramita

Related Posts