iden sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222
Berita Highlight

Category

Belajar Kelola Event untuk Menunjang Bisnis Kreatif, Mahasiswa UI Bagi Pengalaman IISMA di Kanada

Penyelenggaraan suatu event yang direncanakan, dipersiapkan, dikemas secara matang, dapat meminimalisir risiko pada pelaksanaannya. Itu sebabnya, manajemen event dipelajari di perguruan tinggi, seperti di Program Studi Bisnis Kreatif, Program Pendidikan Vokasi, Universitas Indonesia, dan di Humber College, Kanada. Ketertarikan pada pengelolaan ajang khusus ini menggerakkan Dewa Putu Tubagus Adi Sanjaya (Adi), mahasiswa Bisnis Kreatif di...
Read More

UI Beri Penyuluhan dan Luncurkan Buku Saku Perawatan Paliatif untuk Kader Puskesmas di DKI Jakarta

World Health Organizaton (WHO) pada 2019 melaporkan bahwa 7 dari 10 penyebab utama kematian adalah noncommunicable diseases atau penyakit kronis. Setiap tahun, diperkirakan bahwa 56,8 juta orang dengan penyakit kronis-progresif membutuhkan perawatan paliatif. Perawatan paliatif merupakan pendekatan menyeluruh yang ditujukan untuk mengoptimalkan kualitas hidup pasien penderita penyakit yang mengancam jiwa, penyakit kronis, atau penyakit terminal...
Read More

UI, Pemerintah, dan Mitra Industri Gali Potensi Hilirisasi Komoditas Alga Menjadi Bahan Kimia di Indonesia

Sebagai negara yang dianugerahi dengan kekayaan alam perairan, Indonesia memiliki potensi besar dalam pemanfaatan biomassa alga, baik mikroalga maupun makroalga. Alga merupakan organisme unik yang memiliki kemiripan fungsi dengan tumbuhan, yaitu mampu melakukan fotosintesis sehingga dapat menjadi sumber berbagai bahan kimia melalui penangkapan karbon dioksikda (CO2) dan sinar matahari. Namun, komoditas alga dari Indonesia umumnya...
Read More

UI Selenggarakan Pelatihan Penulisan Artikel Populer Kepada Siswa SMA Untuk Promosikan Objek Agrowisata di Cigombong, Kabupaten Bogor

Cigombong merupakan kecamatan di Kabupaten Bogor yang masuk dalam zona pengembangan diversifikasi pertanian dan agroekowisata. Cigombong memiliki daya tarik wisatawan karena dikelilingi oleh perbukitan, hamparan sawah, aliran sungai, hingga air terjun. Salah satu bentuk pemanfaatan kekayaan alam Cigombong sebagai objek wisata terlihat di Bumi Perkemahan Suaka Elang Loji. Tempat ini merupakan penangkaran berbagai jenis burung...
Read More

Pentingnya Tidur yang Cukup pada Remaja Guna Cegah Masalah Kesehatan Fisik dan Mental

Tidur yang cukup merupakan hal sangat penting dalam menjaga kesehatan baik fisik maupun mental, terutama pada remaja. Remaja yang kurang tidur memiliki risiko lebih tinggi terkena obesitas, diabetes, cedera, masalah kesehatan mental, serta masalah perhatian dan perilaku. Risiko Penyakit Tidak Menular (PTM) di kemudian hari juga turut meningkat. Menurut World Health Organization (2021), PTM menyebabkan...
Read More

UI Berikan Rekomendasi Keselamatan Kerja Guna Antisipasi Jatuhnya Korban Petugas KPPS pada Pemilu 2024

Menjelang pemilu 2024, salah satu tantangan yang akan dihadapi Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) adalah kesiapan kondisi kesehatan dan keselamatan kerja dari petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Para petugas KPPS ini nantinya akan menjadi garda terdepan dalam proses pemilu, dimulai dari persiapan di Tempat Pemungutan Suara (TPS), hari pencoblosan, hingga proses penghitungan...
Read More

Modernisasi Kimia Medisinal Dukung Pengembangan Obat Baru Bagi Penderita Kanker Payudara dan Malaria

Modernisasi dan revolusi teknologi di bidang Kimia Medisinal memperlihatkan kontribusi ilmu Kimia Komputasi dan Bioinformatika dalam mendesain berbagai struktur molekul senyawa obat. Hal ini menunjang dilakukannya inovasi rekayasa struktur molekul secara sintesis untuk menghasilkan invensi berupa entitas senyawa kimia baru yang dapat digunakan untuk terapi. Menurut Prof. Dr. Ade Arsianti, S.Si., M.Si, yang dikukuhkan sebagai...
Read More

Kasus Penyakit Infeksi Tinggi di Indonesia, Ilmu Mikrobiologi Menjadi Jawaban Pencegahan

Penyakit infeksi kerap menyerang negara-negara tropis termasuk Indonesia. Masalah infeksi di negara tropis mempunyai keunikan tersendiri karena umumnya vektor (organisme pembawa infeksi) adalah serangga seperti nyamuk dan lalat serta nematoda (mikroorganisme) seperti cacing gelang dan cacing kremi. Tempat berkembang biaknya vektor juga sangat dipengaruhi oleh iklim panas sepanjang tahun dan volume hujan yang lebih besar...
Read More

Peran Bahan Alam dalam Perlindungan Terhadap Stres Oksidatif, Degeneratif Dan Senescence

Dalam 5-15 tahun mendatang, jumlah populasi di Indonesia yang berusia produktif (16-64 tahun) akan meningkat. Pada 2022, populasi usia produktif mencapai hampir 70%, sehingga diprediksi pada 2025, 2030, 2040, dan 2045 populasi usia produktif melebihi jumlah pada tahun sebelumnya. Dengan bonus demografi tersebut, usia produktif yang berkualitas akan sangat berperan sebagai sumber daya manusia dan...
Read More

Cegah Remaja Putri Alami Kurang Energi Kronis, UI Edukasi Tentang Pola Makan Gizi Seimbang di Depok

Pada masa remaja, seseorang mengalami proses pertumbuhan fisik dan perkembangan organ reproduksi yang cenderung meningkat, sehingga membutuhkan gizi yang optimal. Sayangnya, di usia itu mereka sering mempunyai pola makan kurang tepat, baik dalam kuantitas maupun kualitas, sehingga mengakibatkan timbulnya masalah gizi seperti anemia dan Kurang Energi Kronis (KEK). Selain itu, remaja harus membiasakan perilaku hidup...
Read More
1 15 16 17 18 19 220