iden sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

Dua Tim Mahasiswa FEB UI Sabet Juara dalam Institute of Chartered Accountants In England and Wales (ICAEW) Indonesia Business Challenge 2022

Mahasiswa Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) yang tergabung dalam Tim Viridis dan Tim Fuego, berhasil meraih juara 1 dan 2 dalam ajang Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW) Indonesia Business Challenge 2022 yang diselenggarakan oleh ICAEW secara daring, pada Sabtu (09/04).

ICAEW Indonesia Business Challenge 2022 merupakan kompetisi business case tahunan tingkat nasional, bertujuan untuk melatih kemampuan mahasiswa akuntansi agar berpikir kritis dalam menganalisis bisnis dan keuangan, serta mengasah kemampuan di bidang accounting, finance, dan business case solving.

Dalam tahap preliminary, terdapat 31 tim yang bersaing untuk menjadi Top 10. Lalu, Top 10 Teams akan bersaing di babak final untuk memperebutkan gelar winner, runner-up, dan best speaker bagi satu presenter terbaik. Sebagai tambahan, 2 tim pemenang (winner dan runner-up) berhak mewakili Indonesia di tahap Regional Grand Final pada ajang the ICAEW Greater China and South-East Asia Business Challenge 2022.

Tim Viridis dinobatkan sebagai Juara 1 (Winner) berkat paper beserta pitch deck yang berisikan analisis nilai, kelebihan, dan kekurangan dari suatu perusahaan dalam membuat film. Kemudian, mereka menjelaskan posisi perusahaan tersebut sebagai industri entertainment, mengidentifikasi risiko signifikan yang mungkin terjadi, membuat proyeksi keuangan perusahaan dalam pengambilan keputusan untuk investasi pada suatu barang, dan mampu memberikan rekomendasi strategi bagi perusahaan tersebut dalam menghadapi risiko ke depannya dari kompleks masalah serta kasus yang diberikan oleh ICAEW. Tim ini terdiri dari Arinda Dara Ninggar, Claudio Richard, Gabriel Fiorentino Setiadin, Irene Rosari Narindraningtyas, Jessica Permata Surya, dan Muhammad Netado Sanrego.

“Untuk pengerjaan paper, sebagian besar data berasal dari berkas case yang dikirimkan. Dari situ, tim kami mengolah berbagai data yang tersedia semisal laporan keuangan dan budgeting serta informasi bisnis dan industri perusahaan yang dijadikan bahan case. Selain itu, tim kami juga menggunakan beberapa sumber eksternal dalam menentukan framework yang sesuai untuk menjawab pertanyaan pada case,” ujar Netado.

Lebih lanjut, Netado mengatakan kesuksesan tim Viridis ini diraih juga atas bimbingan dosen Departemen Akuntansi FEB UI, yaitu Dr. Ancella A. Hermawan, MBA, CA., Edgar Ekaputra, SE., MM., dan Luluk Widyawati, S.E., M.Bus., Ph.D. Mereka berperan dalam mempersiapkan presentasi untuk babak final dengan memberikan kritik dan saran tentang cara melakukan presentasi.

Sementara itu, Tim Fuego yang terdiri atas Felisita Agustinus, Khalisha, Komang Bintang Sanjiwani M, Lunetta Adela Maheswari, Muhammad Azzam Farras, dan Muhammad Jihad memperoleh Juara 2 (Runner-up). Tim Fuego mampu berperan sebagai ICAEW Chartered Accountants yang bekerja pada suatu company X. Tim diminta bekerja pada klien bisnis Y dan menyiapkan business recommendation paper serta short presentation deck untuk rapat nantinya dengan Dewan klien Y, khususnya menganalisis Strength, Weakness, Opportunities, Threats (SWOT) dalam 3 risiko signifikan dan rekomendasi tim tentang strategi bisnis ke depannya.

“Data yang diperoleh selama kompetisi bersumber pada kasus yang disediakan oleh pihak ICAEW Business Challenge terutama perhitungan terlampir pada penyajian appendix yang komprehensif dan search engine google untuk mencari referensi kredibel, baik statistik data maupun perkembangan tren bisnis. Kesuksesan tim kami juga sama seperti Tim Viridis yang dibimbing oleh Dr. Ancella Hermawan, Edgar Ekaputra, dan Luluk Widyawati,” kata Felisita.

Atas kemenangan ini, Tim Viridis dan Tim Fuego akan mempersiapkan diri untuk mewakili Indonesia dalam kompetisi ICAEW Greater China and South-East Asia Business Challenge 2022. Mereka akan berkompetisi dengan 10 tim dari 5 negara berbeda.

Related Posts