id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

FMIPA UI Dirikan Laboratorium Multidisiplin Pertama

Bertepatan dengan peringatan hari jadinya yang ke-56, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UI melakukan peletakan batu pertama yang menandai dimulainya pembangunan laboratorium multidisiplin pertama di FMIPA.

Laboratorium yang dalam pembangunannya bekerja sama dengan PT Pertamina ini nantinya akan berada tepat di belakang area dekanat FMIPA.

Rencananya, seluruh fakultas nantinya akan bisa menggunakan gedung laboratorium terintegrasi ini.

“UI mempunyai konsep resource sharing, jadi semua fasilitas di fakultas harusnya bisa digunakan oleh seluruh fakultas, tidak terbatas disiplin ilmu. Ini juga baik untuk memajukan atmosfer riset di UI,” ujar Rektor UI, Rabu (21/12/2016).

Menurutnya, saat ini sudah bukan saatnya dunia akademisi membuat suatu riset atau penelitian yang hanya berpusat pada satu bidang ilmu, bila penelitian itu benar-benar ingin bermanfaat dan diserap di masyarakat.

Dekan FMIPA UI, Dr. rer. nat Abdul Haris menyampaikan bahwa pembangunan gedung ini dijadwalkan akan selesai dalam waktu 8 bulan.

Pendanaan pembangunan akan berasal dari UI sebesar 65 % dan donasi dari Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) sebesar 35%.

Gedung ini akan terdiri dari  8 lantai dengan luas lantai masing-masing hampir 1000 m persegi dengan peruntukan lantai dasar sebagai auditorium dan 7 lantai di atasnya sebagai laboratorium riset multidisiplin.

Pembangunan gedung laboratorium terintegrasi ini merupakan bagian dari upaya UI dalam mewujudkan salah satu visinya yaitu menjadikan area UI sebagai tempat pengembangan konsep “Science Park” yang lengkap.

Dalam mewujudkan konsep ini, UI sebelumnya juga sudah mendirikan bangunan dengan konsep serupa, yaitu gedung Integrated Laboratory and Research Center (ILRC) di Depok, dan Indonesia Medical Education and Research Institute (IMERI) di area Kampus UI Salemba.

 

Penulis : Wanda Ayu

Related Posts