id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

UI Jalin Kerja Sama Bidang Pendidikan dengan Pemrov DKI Jakarta

21494515981_1d2ed054d8_z

Rabu (16/9/2015), UI dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemrov DKI Jakarta) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) bidang pendidikan di Balai Agung Pemprov DKI Jakarta. Penandatanganan ini dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr. Bambang Wibawarta, S.S., M.A., dan Dekan Fakultas Ilmu Keperawatan UI Junaiti Sahar, Ph.D.

Kerja sama yang antara lain terkait dengan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi, yaitu pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat. Pada pelaksanaannya, Pemprov DKI akan bekerja sama dengan UI dalam pengadaan tenaga pemadam kebakaran di area UI, pelestarian hutan kota UI, pengembangan desa wisata bahari, dan program-program pengabdian masyarakat.

Sebelumnya, program pengabdian masyarakat dan penelitian sudah banyak dilakukan oleh mahasiswa UI di wilayah-wilayah DKI Jakarta, seperti program pengabdian masyarakat di Johor Baru. Mahasiswa UI juga pernah melakukan pemetaan sosial untuk menemukan solusi dari permasalahan tawuran di DKI Jakarta. Kedepannya kerjasama-kerjasama yang sudah dilakukan ini akan lebih ditingkatkan lagi.

Penandatanganan ini dilakukan sekaligus dalam rangka menutup kegiatan Konferensi Internasional Keperawatan yang digelar oleh Fakultas Ilmu Keperawatan UI pada tanggal 16—18 September 2015.

Konferensi tersebut hadir dengan tema “Steps up Action in Health and Nursing in Relation with Education, Services, and Research”. Tema ini diangkat karena pelayanan keperawaran menjadi salah satu Mutual Recognition Agreement (MRA) dari tujuh pelayanan profesional yang akan mengalami mobilisasi tenaga kerja antar negara ASEAN pada Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) di akhir tahun 2015.

Tema tersebut penting untuk dibicarakan karena standar kualitas pelayanan tenaga kesehatan menjadi isu penting dalam dunia tenaga kerja yang akan semakin kompetitif pada MEA. Konferensi menghadirkan pembicara-pembicara intenasional dan pakar di bidangnya.

Penulis : Wanda Ayu

Related Posts